News  

Menparekraf Sandiaga Uno Apresiasi Alumni Poltekpar Bandung Buka Restoran di Dubai

Walai.id, Dubai – Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif sekaligus Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf), menyampaikan apresiasi terhadap prestasi alumni Poltekpar Bandung yang membuka restoran Indonesia di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA).

Inisiatif ini dianggap sebagai sarana yang efektif dalam mempromosikan pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia melalui diplomasi kuliner.

Selama kunjungan kerjanya di Dubai, Menparekraf Sandiaga melihat langsung Restoran Haryanto di Nad Al Sheba 1, Dubai, pada Sabtu (6/1/2024) waktu setempat.

Dalam kesempatan tersebut, Sandiaga menyatakan apresiasi dan kekagumannya terhadap upaya Restoran Haryanto dalam memperkenalkan kekayaan kuliner Indonesia di Uni Emirat Arab, terutama di Dubai.

Menparekraf Sandiaga Uno memberikan dorongan kepada anak-anak muda dan diaspora Indonesia untuk optimis dalam mengembangkan bisnis kuliner. Tujuannya adalah menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat.

Baca Juga :  Presiden Jokowi Tinjau Gudang Bulog Sumba Barat Pastikan Penyaluran Bantuan Beras Berjalan Lancar

“Saya bersyukur dapat mengunjungi Haryanto Asian Fusion, karya para alumni Poltekpar NHI Bandung yang berkumpul di Dubai, menciptakan pusat ekonomi kreatif Indonesia,” ujar Sandiaga.

Sandiaga Uno juga menyempatkan diri mencicipi nasi goreng, salah satu menu andalan dari Restoran Haryanto, Ia menyoroti respons positif masyarakat setempat terhadap kehadiran restoran ini, mengingat berbagai hidangan Indonesia populer di luar negeri dan dapat diadaptasi dengan selera lokal.

“Restoran ini tidak hanya menyajikan makanan Indonesia, tetapi juga menghadirkan variasi makanan sesuai dengan selera masyarakat di distrik Maidan dan pusat kota Dubai,” tambahnya.

Sandiaga Uno juga memberikan apresiasi kepada Haryanto sebagai pemilik restoran yang berhasil mengembangkan talenta Indonesia di panggung kuliner internasional. Restoran ini saat ini menampung 12 pekerja, semuanya berasal dari Indonesia.

Baca Juga :  Ketua Umum PRJ Saiful Chaniago: Utamakan Silaturahmi, Jakarta Kota Teladan Toleransi

Tidak hanya itu, Menparekraf melihat potensi Restoran Haryanto sebagai mitra potensial untuk program Indonesia Spice Up the World.

“Ini adalah bagian dari dukungan kita terhadap program Indonesia Spice of the World untuk mempromosikan pariwisata kita,” ungkap Sandiaga.

Sandiaga Uno memberikan pesan kepada generasi muda dan diaspora Indonesia untuk tidak ragu memulai bisnis kuliner di luar negeri, mengambil inspirasi dari kesuksesan Haryanto yang memulai bisnisnya sekitar 10-15 tahun lalu dan kini mampu menyajikan makanan berkualitas hingga ke tingkat syekh Muhammad.

“Dengan keyakinan bahwa semakin banyak anak muda yang terinspirasi oleh kisah Haryanto, Indonesia akan memiliki lebih banyak pengusaha kuliner yang dapat memberdayakan ekonomi negara, bukan hanya di dalam negeri tetapi juga di dunia internasional,” tutup Sandiaga dengan optimisme.

Tinggalkan Balasan