News  

Mobil Perpustakaan Keliling Dukung Peningkatan Literasi di Kabupaten Maros

Walai.id, Maros – Bupati Maros H.A.S Chaidir Syam, S.IP., MH, didampingi oleh Ketua TP-PKK Apt. Hj. Ulfiah Nur Yusuf Chaidir, S.Si, dan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Maros, menerima satu unit Mobil Perpustakaan Keliling dari Kepala Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas RI), Pada Selasa 10/10/2023.

Mobil Perpustakaan Keliling ini dilengkapi dengan koleksi buku sebanyak 300 judul dan 600 eksemplar, serta perangkat multimedia yang meliputi 1 paket DLS (Digital Library System), 4 unit tablet Android, 1 unit Genset, 1 unit modem, 1 unit televisi 32 inci, 1 unit Multimedia Speaker, dan 1 unit UPS (Uninterruptible Power Supply).

Baca Juga :  Sekda Maros Buka Pelatihan Kepribadian dan Protokoler KORPRI

Penyerahan mobil tersebut dilakukan langsung oleh Kepala Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, Drs. Muhammad Syarif Bando, yang didampingi oleh Deputi Pengembangan Sumber Daya Perpustakaan, Dr. Adin Bondar, S.Sos, M.Si, dan Kepala Pusat Pengembangan Perpustakaan Umum & Khusus, Dra. Nani Suryani, M.Si, di Aula Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, Jakarta Pusat.

Baca Juga :  Rapat Pembentukan Panitia Pelantikan Dewan Pengurus KNPI Kabupaten Maros

Upaya ini bertujuan untuk meningkatkan literasi dan aksesibilitas layanan perpustakaan serta pengembangan sumber daya manusia (SDM) di Kabupaten Maros. 

Dengan mobil perpustakaan ini, diharapkan masyarakat Maros akan lebih mudah mengakses sumber literatur dan pengetahuan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *