Maros, 25 Januari 2025 – Mahasiswa Universitas Muslim Maros (UMMA) yang tengah melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Lekopancing, Kecamatan Tanralili, Kabupaten Maros, mengadakan program unggulan Makan Bergizi Gratis (MBG) untuk siswa Sekolah Dasar, Sabtu, 25/1/2025.
Program ini dilaksanakan di SDN 114 Baku, Desa Tanralili, dengan tujuan mendukung peningkatan taraf kesehatan dan kecerdasan anak-anak melalui konsumsi makanan bergizi.
Program MBG, yang merupakan salah satu program nasional, bertujuan untuk menciptakan generasi sehat dan cerdas menuju Indonesia Emas. Sebanyak 13 mahasiswa KKN UMMA Angkatan VIII dari Fakultas Ekonomi Bisnis, Fakultas Ilmu Keguruan, dan Fakultas Fapertahut turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Mereka berinteraksi langsung dengan 137 siswa dan staf pengajar di sekolah tersebut.
Dalam acara ini, Kepala Desa Lekopancing, Kalauddin Rapi, S.Sos, memberikan apresiasi yang tinggi terhadap program mahasiswa KKN UMMA.
“Kegiatan ini sangat inspiratif dan bisa menjadi contoh bagi pelaksanaan program MBG di tingkat kabupaten. Kami berharap program ini terus dikembangkan sambil menunggu arahan teknis dari pemerintah pusat,” ujarnya.
Hal serupa juga disampaikan Kepala Sekolah SDN 114 Baku, Hj. Megawati, S.Pd., M.Pd. “Program ini sangat disambut baik oleh siswa kami. Mereka terlihat antusias dan gembira. Kami juga siap berkolaborasi lebih lanjut dengan mahasiswa UMMA, khususnya dari jurusan keguruan, untuk berbagi ilmu dan pengalaman.”
Kegiatan MBG diawali dengan penyerahan simbolis nasi bergizi oleh Koordinator Desa KKN UMMA Desa Lekopancing, Syarifuddin, kepada Kepala Sekolah SDN 114 Baku. Nasi tersebut kemudian dibagikan kepada perwakilan masing-masing kelas, dengan pendampingan mahasiswa KKN UMMA. Acara ini dimulai dengan doa makan dan penyuluhan singkat tentang pentingnya makanan sehat serta menjaga kebersihan lingkungan.
Mahasiswa UMMA juga memberikan edukasi kepada siswa agar membuang sampah pada tempat yang telah disiapkan, sebagai bagian dari upaya menjaga lingkungan. Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama Kepala Desa Lekopancing, staf pengajar, dan mahasiswa KKN UMMA dengan tagar “Bersama UMMA Menjaga Lingkungan.”
Program MBG ini diharapkan dapat menjadi langkah nyata dalam mendukung visi nasional peningkatan gizi dan kesehatan anak-anak Indonesia.