Walai.id, Maros – Wakil Bupati Maros A. Muetazim Mansyur, didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Maros A. Davied Syamsuddin, secara resmi membuka kegiatan penyuluhan hukum dalam rangka memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) Tahun 2025 tingkat Kabupaten Maros. Kegiatan tersebut digelar di Ruang Pola Kantor Bupati Maros, Selasa (9/12/2025).
Penyuluhan hukum ini dihadiri oleh jajaran kepala perangkat daerah, aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Maros, serta para pemangku kepentingan terkait.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Maros menegaskan bahwa peringatan Hakordia menjadi momentum penting untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman aparatur pemerintah serta masyarakat mengenai pentingnya pencegahan dan pemberantasan tindak pidana korupsi.
Melalui kegiatan penyuluhan hukum ini, pemerintah daerah berharap dapat memperkuat integritas, profesionalisme, dan kepatuhan terhadap hukum di lingkungan pemerintahan, sekaligus mendorong terwujudnya tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel.
Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Pemerintah Kabupaten Maros dalam mendukung upaya pencegahan korupsi serta membangun budaya hukum yang kuat di tingkat daerah.