News  

Presiden Jokowi dan Presiden Vietnam Vo Van Thuong Sepakat Tingkatkan Kerja Sama

Walai.id, Hanoi – Presiden Joko Widodo dan Presiden Vietnam Vo Van Thuong menegaskan peningkatan kerja sama antarnegara dalam pernyataan pers bersama di Istana Kepresidenan, Hanoi.

Pertemuan bilateral pada Jumat, 12 Januari 2024, menandai komitmen kedua pemimpin untuk memperkuat hubungan bilateral.

Presiden Jokowi mengumumkan sejumlah kesepakatan, termasuk peningkatan target perdagangan baru antara Indonesia dan Vietnam.

Dalam bidang investasi, ia menyambut baik pertumbuhan investasi perusahaan besar dan unicorn Indonesia di Vietnam serta mendorong perusahaan Vietnam untuk memperkuat investasinya di Indonesia.

Baca Juga :  Pembukaan Seleksi PPPK 2024: Pendaftaran Dibagi Menjadi Dua Periode

“Peningkatan kerja sama di bidang pertanian dan perikanan menjadi fokus utama, diwujudkan melalui penandatanganan MoU kerja sama perikanan sebagai momentum besar untuk mendorong kolaborasi dan investasi di sektor ini,” kata Presiden Jokowi.

Presiden juga menyoroti kerja sama di sektor teknologi, informasi, dan komunikasi, khususnya dalam pengembangan ekosistem mobil listrik dan baterai.

Ia menyambut baik komitmen investasi VinFast dalam membangun ekosistem tersebut di Indonesia.

Baca Juga :  Presiden Jokowi Kunjungi Pasar Rakyat Kefamenanu, Cek Harga dan Pamit Kewarga

Sementara itu, kedua pemimpin berkomitmen menjaga stabilitas dan pertumbuhan ekonomi kawasan, mengimplementasikan ASEAN Outlook on the Indo-Pacific, dan memberikan dukungan terhadap keketuaan Laos di ASEAN.

Presiden Jokowi dalam pertemuan tersebut didampingi oleh Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Gandi Sulistiyanto, dan Duta Besar RI untuk Vietnam Denny Abdi.

Tinggalkan Balasan