Walai.id, Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD dengan tegas menekankan Persatuan Indonesia dalam menjaga keberlanjutan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“Persatuan Indonesia adalah elemen yang sangat penting. Ini adalah sila yang selama ini telah menjadi pilar kuat dan pengawal keselamatan kita,” ujar Menko kepada awak media setelah menghadiri Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta, pada Minggu (1/10/2023).
Menyusul tema Hari Kesaktian Pancasila 2023, “Pancasila Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Maju,” Mahfud mengimbau semua komponen masyarakat untuk meningkatkan persatuan selama tahun politik guna mencegah potensi ketegangan dan gangguan selama proses Pemilihan Umum.
“Sekarang, mari kita perkuat persatuan karena tahun ini merupakan tahun politik, di mana seringkali muncul potensi perpecahan, konflik, kampanye yang tidak fair, termasuk kampanye hitam, yang muncul di berbagai tempat,” ungkap Mahfud.
Ia kembali mengingatkan bahwa Pemilihan Umum adalah tentang memilih pemimpin dan bukan mencari musuh. Oleh karena itu, ia mengajak seluruh masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dengan bijak demi kelangsungan NKRI.
“Dalam Pemilihan Umum, kita memilih pemimpin nasional, pemimpin daerah, wakil-wakil kita di DPR, DPRD, DPD, dan lainnya. Semua ini harus kita pilih dengan cermat dan didasari semangat persatuan untuk menjaga kelangsungan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ujar Mahfud.