News  

Mahasiswa KKN Angkatan VIII UMMA Gelar Program Makan Bergizi Gratis

Walai.id, Maros – Setelah sukses menggelar program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN 114 Baku, Desa Lekopancing, Kecamatan Tanralili, Kabupaten Maros, mahasiswa Universitas Muslim Maros (UMMA) yang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) kembali melaksanakan program serupa di TK Negeri 19 Kurusumange, Dusun Carangki Selatan, Desa Lekopancing, 1/2/2025.

Kegiatan MBG merupakan salah satu program kerja mahasiswa UMMA sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah sekaligus pengenalan awal bagi siswa taman kanak-kanak mengenai pentingnya konsumsi makanan bergizi dan seimbang. Sebanyak 86 siswa-siswi TK Negeri 19 Kurusumange yang didampingi para guru tampak antusias mengikuti kegiatan ini.

Selain pembagian makanan bergizi, acara ini juga dirangkaikan dengan pemutaran film edukasi berdurasi lima menit bertema “Pentingnya Menjaga Lingkungan Sejak Dini,” yang sesuai dengan tema KKN UMMA tahun ini, yaitu “Bersama UMMA Menjaga Lingkungan.”

Baca Juga :  Festival Budaya Istana Karst Botolempangan 2025: Merawat Warisan Budaya Maros

Film ini mengajak anak-anak untuk membiasakan diri menjaga lingkungan dari hal-hal kecil, seperti tidak membuang sampah sembarangan dan memilah sampah, karena sampah yang tidak terkelola dengan baik dapat berdampak negatif bagi lingkungan di masa depan.

Acara ini dibuka dan dihadiri oleh Kepala Desa Lekopancing, Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Universitas Muslim Maros, Kepala Sekolah TK Negeri 19 Kurusumange, serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Lekopancing. Dalam sambutannya, Kepala Desa yang diwakili oleh Bapak Burhanuddin menyampaikan apresiasi kepada mahasiswa KKN atas terselenggaranya program MBG untuk kedua kalinya di Desa Lekopancing. Program ini sebelumnya mendapat respons positif dari pihak SD dan kini diperluas ke jenjang taman kanak-kanak.

Dosen Pembimbing Lapangan, Bapak Andi Amri Bakti, SE., MM., juga mengapresiasi program ini sebagai langkah edukatif dalam mengenalkan pola makan bergizi dan seimbang kepada anak-anak sejak usia dini. Hal serupa disampaikan oleh Kepala Sekolah TK Negeri 19 Kurusumange, Ibu Hj. Kartini, S.Pd., AUD., yang mengaku bangga atas inisiatif mahasiswa KKN UMMA dalam menghadirkan program MBG di sekolahnya untuk pertama kalinya.

Baca Juga :  Prof. Aktsar Roskiana Ahmad, Resmi Dikukuhkan sebagai Guru Besar Fakultas Farmasi UMI

Penyerahan makanan bergizi dilakukan secara simbolis oleh Dosen Pembimbing Lapangan kepada Kepala Sekolah TK Negeri 19 Kurusumange, kemudian diikuti oleh Kepala Desa, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas yang turut menyerahkan makanan kepada siswa-siswi TK. Setelah doa bersama, seluruh siswa menikmati hidangan sehat yang terdiri dari nasi, ikan, sayur, buah, dan susu.

Sebagai bagian dari edukasi kepedulian lingkungan, mahasiswa KKN UMMA juga mengarahkan para siswa untuk membuang sisa tempat makan ke tempat sampah yang telah disediakan. Kegiatan MBG ini ditutup dengan sesi foto bersama yang melibatkan mahasiswa KKN UMMA, Kepala Desa, Dosen Pembimbing Lapangan, Kepala Sekolah, para guru, serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas.